MASYARAKAT DESA KADUR KEMBALI MEMPERINGATI MAULUD NABI MUHAMMAD,SAW 1438 H

  • Dec 22, 2016
  • Hadi Caendra

Masyarakat Desa Kadur kembali lagi Menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw 1438 H / 2016 M, Selasa malam (21-12-2016). Sempena Peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw dengan tema Mari kita makmurkan Masjid dan mentauladani Akhlak Rosulullah Saw di gelar di masjid Al-Huda Desa Kadur. Hadir dalam acara tersebut kepala Desa Kadur, BPD, RT RW, dan lembaga lembaga yang ada di desa kadur. Peringatan Maulid Nabi Muhammad ini di taja oleh pengurus masjid Al-Huda Desa Kadur dari dana PHBI ADD tahun 2016. Peringatan Maulid Nabi SAW di awali dengan nyanyian Nasyid anak-anak MA Darul Ulum dan di akhiri dengan Tausiah Agama yang disampaikan oleh al mukarrom ustadz Filusman, LC dari kota Bengkalis. Dalam ceramah tersebut, di sampaikan pentingnya menjaga hati sebagai bentuk mengikuti Akhlak Rosulullah Saw dalam kehidupan sehari hari dan memakmurkan masjid dengan Shalat berjamaah.